PARTISIPASI MASYARAKAT DALAM MUSYAWARAH PERENCANAAN PEMBANGUNAN (MUSRENBANG) DI DESA
DOI:
https://doi.org/10.33758/mbi.v18i1.584Keywords:
Partisipasi masyarakat, Musyawarah Perencanaan PembangunanAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis partisipasi masyarakat dalam Musyawarah Perencanaan Pembangunan (musrenbang) di Desa Dalisodo Kecamatan Wagir, serta faktor-faktor yang mempengaruhi partisipasi masyarakat dalam musrenbang tersebut. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan fokus pada bentuk partisipasi dalam musrenbang dan faktor pendukung dan penghambat partisipasi. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara dan dokumentasi, dan teknik analisis data menggunakan Miles dan Huberman dan Saldana. Hasil penelitian menunjukkan bahwa partisipasi masyarakat dalam musrenbang di Desa Dalisodo Kecamatan Wagir sudah berlangsung dengan baik, namun masih ada beberapa hambatan yang menghalangi partisipasi masyarakat secara aktif pada tahap persiapan, pelaksanaan dan pemanfaatan, serta berkaitan dengan kehadiran dan pemahaman yang masih kurang. Faktor pendukung terdapat pada kesadaran diri masyarakat sendiri, sedangkan kendala yang dihadapi dalam partisipasi aktif masyarakat adalah kualitas pendidikan yang masih rendah, sumber daya manusia yang kurang, kesibukan kerja dan rendahnya tingkat komunikasi. Kesimpulan dari penelitian ini adalah partisipasi masyarakat dalam musrenbang belum berjalan dengan baik dan masih kurang aktif, serta diperlukan upaya untuk memotivasi atau mendorong masyarakat untuk berpartisipasi aktif dalam setiap rapat musyawarah perencanaan pembangunan di desa.
References
Alfitri. 2011. Community Development (Teori dan Aplikasi). Yogyakarta: Pustaka Pelajar.
Abu Huraerah. 2008. Perencanaan dan Pengembangan Masyarakat Model dan Strategi Pembangunan Berbasis Kerakyatan. Bandung: Humaniora.
Bambang Rudito dkk. 2003. Akses Peran Serta Masyarakat lebih jauh Memahami Community Development. Jakarta: Pustaka Sinar Harapan.
Bintoro Tjokroamidjojo. 1995. Pengantar Administrasi Pembangunan LP3ES. Jakarta: PT Pustaka LP3ES Indonesia.
Britha Mikkelsen. 2001. Metode Penelitian Partisipatoris dan Upaya-Upaya Pemberdayaan. Jakarta: Yayasan Obor Indonesia.
Conyers, Diana. 1954. Perencanaan Sosial di Dunia Ketiga. Yogyakarta: Gajah Mada University Press.
Dwiningrum, Siti Irene Astuti. 2011. Desentralisasi dan Partisipasi Masyarakat dalam Pendidikan Yogyakarta: Pustaka Belajar.
Emzir. 2010. Metodologi Penelitian Kualitatif Analisis Data. Jakarta: Rajawali Pers. Kartono, Kartini. 1996. Penghantar Metodologi Riset Sosial. Bandung: Madar Maju. Moleong. 2001. Metodologi Penelitian.Jakarta: Ghalia Indonesia.
Mahi, Ali Kabul Dan Trigunarso, Indra Sri. 2017. Perencanaan Pembangunan Daerah Teori dan Aplikasi. Jakarta: KENCANA
Matthew B. Miles dan A. Michael Huberman. 2014. Analisis Data Kualitatif. Jakarta: Universitas Indonesia-Press.
Ndraha, T. 1990. Pengembangan Masyarakat: Mempersiapkan Masyarakat Tinggal Landas, Rineka Cipta,. Jakarta.
Rahardjo Adisasmita. 2006. Pembangunan Pedesaan dan Perkotaan. Yogyakarta: Graha Ilmu.
Rianingsih Djohani. 2008. Panduan Penyelenggaraan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa. Bandung: FPPM.
Ridwan, R., & Putri, I. M. (2022). Partisipasi Masyarakat Dalam Proses Perumusan Perencanaan Pembangunan Di Desa Sepakat Bersatu Tahun 2019. Jurnal Politik dan Pemerintahan Daerah, 4(1), 119-137.
Siagian, S. 2007. Pokok-Pokok Pembangunan Desa, Masyarakat Desa. Bandung: Citra Aditya Bahkti.
Slamet, Y. 1994. Pembangunan Masyarakat Berwawasan Partisipasi. Surakarta: Sebelas Maret University Press.
Soetomo. 2012. Pembangunan Masyarakat Merangkai Sebuah Kerangka. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.
Sugiyono. 2016. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta.
Sutrisna, I. W. (2022). Meningkatkan Partisipasi Pemuda Dalam Pembangunan Desa Melalui Optimalisasi Peran Karang Taruna. Jurnal Ilmiah Cakrawarti, 5(2), 16-24.
Suwignjo, 1985. Administrasi Pembangunan Desa dan Sumber-sumber Pendapatan Desa. Yogyakarta; Penerbit Ghalia Indonesia.
Tilaar, H.A.R. 2009. Kekuasaan dan Pendidikan: Kajian Menejemen Pendidikan Nasional dalam Pusaran Kekuasaan. Jakarta: Rineka Cipta.
Totok Mardikanto dan Poerwoko Soebiato. 2015. Pemberdayaan Masyarakat dalam Perspektif Kebijakan Publik. Bandung: Alfabeta.
Usman, H., & Akbar, P. S. (2022). Metodologi Penelitian Sosial (Edisi Ketiga). Bumi Aksara.
Zuriah, Nurul, 2009. Metodologi Penelitian Sosial dan Pendidikan, Bumi Aksara: Jakarta
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2023 Wibisono Poespitohadi

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.