STRATEGI PENGELOLAAN KEUANGAN UNTUK MENINGKATKAN DAYA SAING USAHA KLONTONG
Keywords:
Pengelolaan Keuangan; Daya Saing Usaha, UMKM Pasar TradisionalAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis strategi pengelolaan keuangan yang efektif untuk meningkatkan daya saing usaha klontong di Pasar Karangjati, Kabupaten Semarang. UMKM, termasuk usaha klontong, menghadapi tantangan dalam pengelolaan keuangan yang kurang terstruktur dan persaingan dengan ritel modern. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi kasus, wawancara, observasi, dan analisis dokumen pada 10 pelaku usaha klontong. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar pelaku usaha masih menggunakan metode pengelolaan keuangan manual dan memiliki literasi keuangan yang rendah. Hanya 30% pelaku usaha yang memanfaatkan aplikasi pembukuan digital. Beberapa strategi yang dapat diterapkan untuk meningkatkan daya saing antara lain adalah penyusunan modul literasi keuangan dan pelatihan penggunaan aplikasi pembukuan digital. Dengan penerapan strategi tersebut, diharapkan pelaku usaha dapat meningkatkan efisiensi pengelolaan keuangan dan bersaing lebih baik dengan ritel modern. Penelitian ini menyarankan pentingnya pelatihan literasi keuangan dan penggunaan teknologi untuk memperbaiki manajemen keuangan usaha klontong, sehingga dapat memperkuat daya saing mereka di pasar yang semakin kompetitif.
References
Adlini, M. N., Dinda, A. H., Yulinda, S., Chotimah, O., & Merliyana, S. J. (2022). Metode Penelitian Kualitatif Studi Pustaka. Edumaspul: Jurnal Pendidikan, 6(1), 974–980. https://doi.org/10.33487/edumaspul.v6i1.3394
Aziz, A., Pangestuti, D. C., & Hidayati, S. (2024). Pengaruh Risiko terhadap Pertumbuhan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM). Owner, 8(2), 1238–1254. https://doi.org/10.33395/owner.v8i2.2062
Budiarto, A., Novia, W., Wardhani, R., Wahid, U., & Semarang, H. (2024). Peningkatan kompetensi pengelolaan keuangan pelaku umkm desa karangpatihan ponorogo. 3(1), 1–8.
Fauzi, R. U. A., Kadi, D. C. A., Ningrum, I. I. P., Marisa, P. I., & Anggraida, R. W. (2022). Pembuatan Logo, Peningkatan Marketing Online Inovation, Dan Pembukuan Sederhana Pada Usaha Mikro Kecil Menengah Di Toko Kelontong Vian Cell Kelurahan Kejuron Kecamatan Taman Kota Madiun. Jurnal Abdi Panca Marga, 3(1), 27–31. https://doi.org/10.51747/abdipancamarga.v3i1.970
Firman. (2018). Analisis Data dalam Penelitian Kualitatif. Journal of Chemical Information and Modeling, 53(9), 1–14.
Gulo, T., & Hadi, S. (2024). ANALISIS PENERAPAN AKUNTANSI KEUANGAN PADA USAHA TOKOBAJU KECAMATAN BERGAS , KABUPATEN SEMARANG. 18, 200–210. https://doi.org/10.19184/jpe.v18i1.47033
Hikmah, F. N., & Dayar, M. B. (2023). Pemberdayaan Ekonomi Kreatif Penerima Jatim Puspa Guna Meningkatkan Daya Saing Usaha Perempuan. Majalah Ilmiah Pelita Ilmu, 6(2), 106. https://doi.org/10.37849/mipi.v6i2.361
Islami, C. (2022). Pengaruh literasi keuangan dan inklusi keuangan terhadap pengelolaan keuangan pada UMKM toko kelontong di Kota Duri. 1–104.
Made Iska A. W., Dewi Retnowati, & Setiya Adi Waluyo. (2023). Meningkatkan Daya Saing Pemasaran Kue Kering dengan Proses Penataan Produk serta Repacking di Distributor Aydin. NUSANTARA Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 3(2), 228–239. https://doi.org/10.55606/nusantara.v3i2.1667
Meliala, A. S., Matondang, N., & Sari, R. M. (2016). Strategi Peningkatan Daya Saing Usaha Kecil dan Menengah (UKM) Berbasis Kaizen. Jurnal Optimasi Sistem Industri, 13(2), 641. https://doi.org/10.25077/josi.v13.n2.p641-664.2014
Nursela Koniyo, Zulkifli Bokiu, & Muliyani Mahmud. (2024). Daya Saing Usaha Warung Tradisional di Tengah Keberadaan Ritel Modern di Kecamatan Bone Kabupaten Bone-Bolango. Al-Kharaj: Jurnal Ekonomi, Keuangan & Bisnis Syariah, 6(5), 4896–4910. https://doi.org/10.47467/alkharaj.v6i5.2005
Sari, J., Mildawati, T., Yahya, Y., & Kurnia, K. (2022). Pemanfaatan Aplikasi Keuangan Digital untuk Mewujudkan UKM Handal. Jurnal Inovasi Hasil Pengabdian Masyarakat (JIPEMAS), 5(2), 210. https://doi.org/10.33474/jipemas.v5i2.13976
Wahyuningtiyas, R., Windari, H. W., & Utomo, B. (2021). Pentingnya Sistem Pengendalian Manajemen Dalam Upaya Meningkatkan Daya Saing Pada Src Gurda Kencana (Studi Kasus Pada Umkm). Jurnal Ilmiah Manajemen Dan Bisnis, 6(1), 33–40. https://doi.org/10.38043/jimb.v6i1.3043
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2025 Sukurman Jaya Waruwu , Syamsul Hadi

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.